Sosialisasi Lomba Inklusif Antar Fakultas Dan Sekolah Di Lingkungan Universitas Sebelas Maret Dalam Rangka Memeriahkan Dies Natalis Ke-48 UNS Tahun 2024

PSD LPPM UNS – Pusat Studi Difabilitas (PSD) Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta mengadakan kegiatan sosialisasi lomba inklusif antar fakultas dan sekolah di lingkungan UNS dalam rangka memeriahkan Dies Natalis ke-48 UNS tahun 2024. Sosialisasi ini digelar pada Selasa (13/02/2024) pukul 15.30 WIB secara daring melalui aplikasi Zoom Cloud Meetings dan juga disiarkan langsung melalui chanel Youtube PSD LPPM UNS.

Kegiatan dibuka oleh Ketua Bidang IX Kompetisi Non Akademik Dies Natalis UNS ke-48 yaitu Prof. Dr. Sarwiji Suwandi, M.Pd. Dalam sambutannya, Prof. Dr. Sarwiji Suwandi, M.Pd. sangat menyambut baik atas pelaksanaan lomba inklusif antar fakultas dan sekolah di UNS, beliau berharap semakin meningkatnya partisipasi fakultas ataupu sekolah dapat mewujudkan kampus UNS sebagai kampus inklusif yang ramah disabilitas.   

“Kami sangat menyambut baik kegiatan yang dilakukan oleh PSD LPPM UNS dalam penyelenggaraan lomba inklusif antar Fakultas/Sekolah di lingkungan UNS tahun ini. Saya kira ini merupakan kegiatan yang sangat baik, karena bisa menjadi ciri khas kampus kita yang memiliki standar tambahan yang melampui standar nasional antara lain yaitu kampus sehat, kampus hijau, kampus benteng Pancasila, dan kampus pendidikan inklusif. Hal ini menjadi tanggung jawab kita bersama baik itu dari pimpinan, maupun seluruh keluarga UNS untuk bisa mewujudkan standar yang sebenarnya telah kita buat sejak tahun 2020. Saya harap semakin meningkatnya partisipasi peserta tahun ini bisa mewujudkan kampus kita sebagai kampus inklusif yang ramah disabilitas.”   

Pelaksanaan lomba inklusif antar Fakultas dan Sekolah merupakan sebuah upaya positif untuk mengukur seberapa inklusif sebuah Perguruan Tinggi. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk membangun budaya inklusi, mewujudkan praktik pendidik bagi disabilitas di bidang akademik, dan mengaplikasikan hal-hal yang berhubungan dengan administratif, kemahasiswaan, sarana prasarana, dan fasilitas yang ramah disabilitas.

Keberlangsungan sosialisasi dilanjutkan oleh tim lomba inklusi dengan ketua dan moderator yaitu Prof. Dr. Sunardi, M.Sc.. Pada sesi sosialisasi, beliau menyampaikan materi terkait kebijakan UNS sebagai kampus inklusi. Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh tim IT yaitu Bapak Yusfia Hafid Aristyagama, S.T., M.T. selaku koordinator IT dan Bapak Donni Prakosha, S.Pd., M.Pd. selaku anggota tim IT yang menyampaikan materi terkait UNS Inclusion Metric dan prosedur teknis lomba inklusi antar fakultas dan sekolah. Pelaksanaan lomba inklusif antar fakultas dan sekolah tahun ini cukup berbeda dari tahun sebelumnya. Perbedaan tersebut terletak pada dihapuskannya pengisian borang standar lulusan dan pengisian borang bagi mahasiswa disabilitas, hal ini dilakukan sebagai upaya untuk pemerataan penilaian agar semua fakultas dan sekolah dapat berpartisipasi pada kegiatan lomba. Dengan demikian, pengisian borang hanya dilakukan untuk pengisian standar fisik, standar layanan pembelajaran, dan standar psikologis sosial.    

Jalan Ir. Sutami 36 Kentingan, Jebres, Surakarta, Jawa Tengah, Indonesia, 57126. | Phone: +62 815-4843-1270 | Email: psdlppmuns@unit.uns.ac.id

© 2024 PSD LPPM UNS